Panduan Lengkap Beternak Katak Untuk Komersil

ISBN: 978-979-29-4214-9
Kategori: Buku DRM
Penerbit: Lily Publisher
978-979-29-4214-9
Dibaca: 0 kali
Ternak katak menjadi salah satu bisnis yang cukup prospek. Selain tidak memerlukan lahan luas, ternak katak juga mudah dilakukan dan cukup menguntungkan. Permintaan katak banyak datang dari rumah makan chinese food yang sebagian besar menyediakan menu katak seperti swike goreng tepung atau swike asa...

Ternak katak menjadi salah satu bisnis yang cukup prospek. Selain tidak memerlukan lahan luas, ternak katak juga mudah dilakukan dan cukup menguntungkan. Permintaan katak banyak datang dari rumah makan chinese food yang sebagian besar menyediakan menu katak seperti swike goreng tepung atau swike asam-manis, Daging katak adalah sumber protein hewani yang tinggi kandungan gizinya. Limbah katak sendiri dapat dipakai untuk ransum ternak, kulit katak bisa diproses menjadi kerupuk kulit katak dan daging katak juga dipercaya dapat menyembuhkan beberapa penyakit

Indonesia sendiri merupakan salah satu negara pengekspor paha katak terbesar. Kini semakin langkanya katak di alam akibat pemburuan besar-besaran mengakibatkan berkurangnya persediaan akan daging katak. Hal ini menuntut diadakannya budidaya katak secara intensif untuk menghasilkan daging katak berkualitas yang dapat memberikan keuntungan.

Buku ini menyajikan informasi yang lengkap untuk Anda yang berminat dalam usaha beternak katak untuk komersil antara lain mulai dari mengenal jenis-jenis edible frog di Indonesia: bagaimana membuat pakan khusus untuk hasil maksimal mengenal, mencegah dan mengobati berbagai penyakit infeksi sampai defisiensi nutrisi secara murah dan tuntas pada katak aneka prospek hasil samping beternak katak; dan mengintip peternakan katak bullfrog di beberapa negara serta dilengkapi dengan daftar exportir daging paha katak di Indonesia yang dapat mempermudah Anda untuk menembus pasar ekspor.

Tulis ulasan
Silakan login atau mendaftar untuk memberikan ulasan

Belum ada ulasan untuk buku ini.