Ayo Raih Medali Emas Olimpiade Matematika SMA, Pemahaman Konsep, Latihan Dan Contoh Soal Lengkap

ISBN: 978–979– 29 – 2119– 9
Kategori: Buku DRM
Penerbit: Andi Yogyakarta
978–979– 29 – 211
Dibaca: 8 kali
Sampai buku ini diterbitkan, Indonesia hanya sekali meraih medali emas olimpiade matematika bergengsi International Mathematical Olympiad (IMO – 2013). Pelatihan‐pelatihan yang diberikan selama ini tidak berkonsentrasi pada pemahaman konsep, kreativitas, dan penalaran. Latih tubi (drilling) yang ...

Sampai buku ini diterbitkan, Indonesia hanya sekali meraih medali emas olimpiade matematika bergengsi International Mathematical Olympiad (IMO – 2013). Pelatihan‐pelatihan yang diberikan selama ini tidak berkonsentrasi pada pemahaman konsep, kreativitas, dan penalaran. Latih tubi (drilling) yang diberikan hanya berupa tambahan topik lanjutan yang tidak tepat dan melebar, walaupun dalam olimpiade fisika, kimia, dan biologi metode itu dipandang cukup berhasil. Pelatihan yang ada selama ini kurang berfokus pada kreativitas dan alternatif untuk menaklukkan soal yang sifatnya unik dan seperti teka‐teki (puzzle).

Olimpiade matematika bertumpu pada lima pilar utama, yaitu teori bilangan, kombinatorik, ketidaksamaan, trigonometri, dan geometri. Buku ini berupaya memberikan bahan tambahan bagi kelima topik tersebut dengan latihan soal berbentuk teladan soal dan pemahaman konsep. Sekali lagi, latihan menentukan keberhasilan kita meraih emas yang selama ini dikuasai Cina, Jepang, dan negara‐ negara Eropa Timur. 

Tulis ulasan
Silakan login atau mendaftar untuk memberikan ulasan

Belum ada ulasan untuk buku ini.