MPASI Ekslusif

ISBN: 978-602-7991-66-8
Kategori: Buku Resep
Penerbit: Dunia Kreasi
978-602-7991-66-8
Dibaca: 200 kali
Bagi ibu muda, memberi makanan pendamping ASI mungkin belum terbiasa, karenanya akses informasi tentang hal terkait menjadi penting. Apalagi bagi ibu muda yang baru pertama kali ingin memperkenalkan menu MPASI pada buah hatinya. Seringkali ada rasa khawatir; apakah makanannya cocok, apakah...

Bagi ibu muda, memberi makanan pendamping ASI mungkin belum terbiasa, karenanya akses informasi tentang hal terkait menjadi penting. Apalagi bagi ibu muda yang baru pertama kali ingin memperkenalkan menu MPASI pada buah hatinya. Seringkali ada rasa khawatir; apakah makanannya cocok, apakah menimbulkan alergi bagi si kecil, dan pelbagai ketakutan lain. Di sinilah pentingnya informasi mengenai MPASI. Terutama informasi mengenai kandungan gizi, periodesasi memberi asupan, manfaat, serta bagaimana mengolah sendiri menu MPASI. Termasuk meracik menu MPASI travelling ketika mengajak buah hati berlibur dan menginap. Akhirnya, dengan pelbagai alasan dan pembenaran, tak jarang menu MPASI pabrikan yang super instan menjadi pilihan. Nah, ini bukan soal membandingkan. Namun, peneliti Skotlandia mengungkap data mencengangkan: kualitas dalam kandungan MPASI pabrikan siap saji nan instan hanya setengahnya dari MPASI buatan rumah. Rentan pula terhadap kandungan kimianya. Di sisi lain, MPASI buatan rumah lebih sehat, murah, mudah, dan variatif. Pada dasarnya, MPASI harus terdiri atas empat unsur: sumber energi berupa karbohidrat, protein hewani, sayuran, buah-buahan, serta kacang-kacangan. Sesuai anjuran badan kesehatan dunia WHO, ada beberapa poin makanan pendamping ASI atau MPASI, di antaranya kaya kalori sebagai sumber energi. Semua itu bisa diperoleh dari karbohidrat dan lemak, sumber protein untuk pertumbuhan, dan menu yang mengandung vitamin dan mineral

Tulis ulasan
Silakan login atau mendaftar untuk memberikan ulasan

Belum ada ulasan untuk buku ini.