Sup Nikmat & Istimewa
Puji syukur Alhamdulillah penulis panjatkan kepada Allah Swt, hingga selesainya buku ini dengan lancar. Buku ini ada berkat dukungan orang yang ada di dekat dan sekeliling penulis, yang selalu menyemangati dan mendukung. Terima kasih penulis ucapkan buat suami yang selalu menghibur dan menyemangati saat proses penulisan buku ini.
Peluk dan cium hangat buat kedua anak, Afif Pradipta dan Lantip Mukti Mumpuni, engkaulah matahari bagiku.
Siapa pun suka dengan hidangan sup, dari anak hingga orang dewasa. Sup merupakan makanan berkuah yang salah satu bahannya adalah kaldu ayam, kaldu udang, dan kaldu sapi. Cita rasa sup yang gurih dan hangat menjadi enak saat disantap di waktu musim hujan maupun dimakan waktu pemulihan dari sakit. Kunci kelezatan hidangan sup ada dalam pembuatan kaldu dan campuran bumbunya yang pas.
Hidangan sup, selain disajikan sebagai makanan sehari-hari sebagai sayur di meja makan, juga dijadikan makanan pembuka. Sup mengandung nilai gizi yang tinggi, kandungan protein hewani yang didapat dari campuran dagingnya. Dan, kandungan protein nabati dari berbagai campuran sayurnya.
Sup merupakan hidangan yang sederhana dan mudah memasaknya. Hidangan sup sangat cocok dihidangkan selagi hangat. Sup juga sangat cocok dihidangkan pada saat musim hujan atau pada saat tubuh terkena flu.
Di dalam buku ini terdapat 20 resep sup yang nikmat dan bervariasi. Bahannya mudah didapat, praktis memasaknya, serta tak membutuhkan waktu yang terlalu lama. Harapan penulis dengan adanya buku ini, semoga buku ini dapat bermanfaat bagi pembaca.
Penulis,
Belum ada ulasan untuk buku ini.