22 Ide Dan Konsep Desain Rumah Dan Taman

ISBN: 978-979-29-1219-7
Kategori: Buku DRM
Penerbit: Andi Yogyakarta
978-979-29-1219-7
Dibaca: 0 kali
Memiliki rumah yang nyaman, lega, sekaligus menawan adalah dambaan setiap keluarga. Tak cukup dengan memiliki desain terkini untuk menjadikan rumah yang hommy. Masih banyak unsur lain yang berperan, semisal aksesoris eksterior, perijinan, sirkulasi ruang, interior, dan sebagainya Membangun rumah mem...

Memiliki rumah yang nyaman, lega, sekaligus menawan adalah dambaan setiap keluarga. Tak cukup dengan memiliki desain terkini untuk menjadikan rumah yang hommy. Masih banyak unsur lain yang berperan, semisal aksesoris eksterior, perijinan, sirkulasi ruang, interior, dan sebagainya

Membangun rumah memerlukan keahlian tersendiri, karena banyak faktor yang harus terpenuhi untuk menjadikan rumah nyaman ditinggali. Terlebih lagi rumah berkaitan erat dengan unsur eksteriornya seperti taman. Banyak manfaat dari penambahan taman ini. Apalagi di perkotaan, di mana pepohonan jarang tumbuh. Selain memperindah dan memperteduh kota, tanaman berfungsi sebagai paru-paru yang menetralisir polusi udara.

Rumah di kota umumnya memiliki lahan terbatas, sehingga harus bisa maksimal mengelolanya agar tercipta taman yang indah. Dengan begitu, penampilan rumah akan memikat secara keseluruhan.

Untuk itulah desain yang benar sangat besar pengaruhnya demi mencapai tujuan tersebut. Buku ini menawarkan 22 ide dan konsep merancang rumah dan tamannya. Mulai dari merancang penggunaan lahan, merancang denah ruang, ide gaya arsitektur, menentukan warna dan material, hingga rancangan taman. Dilengkapi dengan beragam ide solusi desain rumah modern di berbagai luas lahan.

Tulis ulasan
Silakan login atau mendaftar untuk memberikan ulasan

Belum ada ulasan untuk buku ini.